Browsing via Ponsel Makin Jreng


Pengguna Opera Mini, yang mengakses internet via perangkat mobile, makin jreng di akhir 2008. Angka-angka meningkat drastis di seluruh wilayah dunia. 


Demikian informasi terbaru yang diungkap pembuat browser Opera dalam laporannya "State of the Mobile Web" untuk bulan November 2008, yang dikutip dari keterangan tertulis yang diterima detikINET, Minggu (28/12/2008)

Dalam laporan itu disebutkan bahwa jumlah pengguna yang mengakses internet lewat perangkat bergerak meningkat tajam. Indonesia masih bercokol di posisi kedua dunia meski dibayangi oleh Amerika Serikat yang melonjak dari posisi tujuh ke posisi tiga.

Untuk data November 2008 ini Opera menggarisbawahi pertumbuhan yang terjadi di Eropa. Rusia (1), Ukrania (4) dan Inggris (8) disebut mengalami peningkatan yang tajam.

"Mobile web di seluruh dunia mengalami peningkatan, bahkan di negara-negara yang penetrasi broadband-nya tinggi, karena konsumen menggunakan perangkat mobile untuk mendapatkan akses ke internet di mana pun mereka berada," kata Jon von Tetzchner, CEO Opera Software.

Khusus untuk browser mobile Opera Mini, tercatat lebih dari 5,7 miliar halaman web diakses pengguna Opera Mini pada bulan November, naik 12.1 persen dibanding Oktober 2008 dan 303 persen dibanding November 2007.

Bagi operator telekomunikasi, peningkatan akses internet via perangkat mobile ini jelas menggembirakan. Opera mencatat ada 82,9 juta megabyte data yang dikonsumsi lewat Opera Mini pada November 2008. Angka tersebut naik 12,5 persen dari Oktober 2008 dan 463 persen dibanding November 2007.


sumber:detikinet.com

No comments:

Post a Comment